Jumat, 08 Desember 2023
Salah satu program Sekolah Dasar Islam Al Quds yang rutin diadakan setiap bulan adalah Madrasah Ayah Bunda dan Murojaah Kubro.
Tujuan dari program Madrasah Ayah Bunda ini adalah untuk mendekatkan hubungan antara orang tua murid dengan sekolah serta untuk menguatkan sinergi diantara mereka.
Dalam acara ini disampaikan berbagai macam materi-materi penguatan untuk orang tua murid agar semakin sukses dalam mendidik generasi harapan bangsa.
Kami tidak ingin terjadi kesenjangan antara orang tua dan pihak sekolah. Program-program sekolah tidak akan berjalan dengan baik jika tidak ada keselarasan antara orang tua dan sekolah. Pada kesempatan ini juga orang tua bisa menyampaikan masukan dan serta keluhan berbagai hal yang positif demi kemajuan sekolah ini.
Adapun Murojaah Kubro adalah program untuk menunjukkan sudah sejauh mana progres pembelajaran anak-anak di sekolah ini. Anak-anak akan tampil unjuk kebolehan dalam menghafal dan mengeja Al Quran dengan menggunakan bahasa Arab. Perkembangan anak didik dalam menimba ilmu di sekolah bisa dilihat melalui program Murojaah Kubro ini.